Cara Membuat Akun Belajar ID untuk Pendidikan Online

Cara Membuat Akun Belajar ID untuk Pendidikan Online

Saat ini hampir semua kegiatan mengalami digitalisasi, tak terkecuali termasuk dalam proses belajar dan mengajar. Untuk merealisasikan pembelajaran yang lebih fleksibel dan efesien cara yang paling populer digunakan ialah dengan menerapkan sistem pendidikan online. Misalnya yakni dengan hadirnya platform pembelajaran seperti belajar ID. Namun yang banyak dipertanyakan ialah bagaimana cara membuat akun belajar ID, sehingga pada akhirnya pembelajaran bisa dilakukan secara daring tanpa mengenal batasan waktu dan tempat.

Belajar ID sendiri merupakan platform pembelajaran resmi yang digagas dan dikembangkan oleh Kemdikbudristek. Platform tersebut bisa dengan mudah diakses dan digunakan oleh berbagai kalangan di lingkungan pendidikan, mulai dari pelajar dan guru yang terdaftar di satuan pendidikan seperti SD, SMP, SMA, dan lain sebagainya. Nah, jika Anda juga ingin memanfaatkan platform tersebut berikut ialah cara membuatnya.

Cara Membuat Akun Belajar ID

Agar bisa login dan menggunakan berbagai fasilitas di platform Belajar ID Anda harus mendaftar atau membuat akun terlebih dahulu, dan berikut yakni cara atau tahapan yang harus Anda lakukan.

Mengunjungi situs belajar ID

Ketika ingin membuat akun belajar ID langkah pertama yang harus Anda lakukan ialah dengan mengunjungi situs resmi belajar ID terlebih dahulu yakni www.belajar.id, sebelum mendaftar Anda basa cek ketersediaan akun terlebih dahulu. Caranya yakni dengan memilih tipe menggunaka di menu “cari tahu status”.

Ketersediaan NPSN

Langkah selanjutnya yakni jika Anda seorang pendidik, tenaga kependidikan, maupun peserta didik silahkan masukan NPSN sesuai dengan sekolah masing-masing dan data pribadi. Namun jika dari Dinas maka hanya perlu melengkapi data pribadi termasuk NIK, data dinas, dokumen, dan referral.

Setelah memasukan NPSN dan data pribadi kemudian status akun sudah bisa terbaca, maka Anda bisa meneruskan proses selanjutnya. Namun sebelumnya pastikan terlebih dahulu bahwa informasi terkait data pribadi sudah akurat dan valid. Informasi data pribadi meliputi nama lengkap, alamat email, kata sandi, dan yang lainnya.

Verifikasi akun

Setelah pengisian NPSN dan informasi pribadi selanjutnya Anda akan menerima langkah verifikasi akun belajar ID yang dikirim ke alamat email yang Anda gunakan saat melengkapi informasi data pribadi. Buka email tersebut dan ikuti pentunjuk atau langkah-langkah untuk mengonformasi kepemilikan akun.

Melengkapi profil pengguna

Langkah yang terakhir terkait cara membuat akun belajar ID ialah melengkapi profil pengguna Anda. Silahkan isi dengan lengkap informasi tambahan seperti gambar profil, informasi kontak, dan latar belakang pendidikan. Profil yang lengkap akan membantu rekan belajar dan mentor lebih mengenal Anda.

Kendala yang Sering Terjadi

Selamat! Kini Anda sudah memiliki akun belajar ID dan bisa dengan mudah memanfaatkan semua fasilitas atau fitur yang ada didalamnya. Namun berdasarkan beberapa pengalaman pengguna yang lain, seringkali terjadi kendala atau permasalahan yang Anda sendiri juga bisa mengalaminya. Diantaranya ialah seperti berikut ini.

Belum aktif namun akun sudah tersedia

Jika Anda merasa belum pernah mendaftar atau mengaktifkan akun belajar ID namun ternyata akun tersebut sudah tersedia, cobalah untuk mengikuti langkah-langkah seperti berikut.

  • Jika belum pernah mendapatkan password cobalah untuk mengirim detail akun ke alamat email pribadi.
  • Buka email yang Anda daftarkan kemudian lihat adakah email masuk yang berisi User ID dan password akun belajar ID.
  • Anda bisa mengirim ulang dengan cara kembali mengklik “Kirim detail akun ke email pribadi saya”, jika belum mendapatkan datail akun di email.
  • Cobalah menghubungi Operator Sekolah tempat Anda mengajar, jika masih belum mendapatkan detail akun atau masih memiliki berbagai permasalahan yang lain.

Akun belum tersedia atau tidak ditemukan

Jika Anda mendapati keterangan akun belum tersedia atau tidak ditemukan, sebelum melangkah lebih jauh coba pastikan terlebih dahulu bahwa data yang Anda masukan ketika proses verifikasi sudah betul-betul valid. Namun jika memang tetap tidak bisa silahkan tanyakan permasalahan tersebut ke operator sekolah masing-masing.

Langkah berikutnya jika Anda sudah bisa mendapatkan akun belajar id, silahkan lakukan proses aktivasi sesuai dengan kreteria akun. Beberapa kreteria atau tipe akun di belajar ID ialah untuk operator satuan pendidikan, siswa, guru, dan tenaga pendidikan. Adapun cara atau langkah-langkah lebih lengkapnya ialah seperti dibawah ini.

Operator satuan pendidikan

  • Yang pertama silahkan buka terlebih dahulu halaman pd.data.kemdikbud.go.id, kemudian pilih atau klik login.
  • Unduh file csv yang berisi user ID dan password dengan cara klik tomboh “unduh akun”, kemudian pilih “Peserta Didik” atau “PTK”.
  • Langkah yang terakhir silahkan cek file csv yang sudah di unduh kemudian berikan informasi terkait user ID dan password sesuai nama atau pengguna.

Siswa, guru, dan tenaga pendidikan

  • Hubungi operator sekolah dan minta nama akun atau user ID dan password untuk login.
  • Kunjungi halaman mail.google.com, kemudian silahkan login dengan menggunakan user ID dan password yang diberikan oleh operator sekolah.
  • Pada kolom syarat ketentuan silahkan Anda setujui terlebih dahulu, selanjutnya silahkan ganti password agar lebih aman.

Manfaat Menggunakan Belajar ID

Setelah mengetahui bagaimana cara membuat akun belajar ID, kini saatnya Anda memahami apa saja manfaat dari platform tersebut. Dengan berbagai fitur dan keunggulan yang dimilikinya, platform belajar ID telah membawa banyak manfaat bagi para penggunanya. Berikut ialah beberapa manfaat menggunakan platform belajar ID.

Akses materi pelajaran terlengkap

Melalui platform belajar ID Anda dapat mengakses materi pelajaran yang lengkap dan up-to-date dari berbagai mata pelajaran. Mulai dari SD hingga perguruan tinggi, platform ini menawarkan beragam konten pembelajaran yang disesuaikan dengan kurikulum yang berlaku. Dengan begitu, siswa dan mahasiswa dapat belajar sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan mereka.

Pembelajaran interaktif dan menarik

Salah satu keunggulan platform belajar ID ialah pendekatan pembelajaran yang interaktif dan menarik. Materi pembelajaran disajikan dalam bentuk video, animasi, infografis, dan interaksi dengan teknologi yang memudahkan pemahaman konsep-konsep sulit. Pendekatan ini dapat meningkatkan minat belajar siswa dan meningkatkan retensi informasi yang dipelajari.

Fleksibilitas waktu dan tempat

Dengan menggunakan platform belajar ID, siswa dan mahasiswa memiliki fleksibilitas untuk belajar kapan saja dan di mana saja. Hal ini memungkinkan para pengguna untuk mengatur waktu belajar sesuai dengan kesibukan mereka, baik itu di pagi hari, siang, malam, atau bahkan saat berada di luar kota.

Konsultasi dengan pengajar profesional

Belajar ID menyediakan layanan konsultasi dengan pengajar atau tutor profesional. Para pengajar ini siap membantu menjawab pertanyaan dan memberikan penjelasan tambahan terkait materi pembelajaran. Dengan adanya akses langsung ke pengajar, siswa dapat memperoleh pemahaman yang lebih baik dan mengatasi kesulitan dalam belajar.

Memantau kemajuan belajar

Platform belajar ID dilengkapi dengan fitur pelacakan kemajuan belajar yang memungkinkan siswa untuk mengetahui perkembangan belajar mereka dari waktu ke waktu. Dengan demikian, siswa dapat mengevaluasi prestasi belajar mereka dan mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan.

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

free website stats program Cara Membuat Akun Belajar ID untuk Pendidikan Online flagcounter