Trading dengan Broker Forex Indonesia

Trading dengan Broker Forex Indonesia

Broker Forex Indonesia – Di antara berbagai pilihan bisnis online, trading forex banyak menjadi pilihan karena menjanjikan peluang mendapatkan keuntungan berlipat. Tetapi tentu ini dengan catatan trader yang bersangkutan cukup lihai dalam transaksinya pada pasar forex.

Untuk itu bagi Anda para pemula jangan merasa sayang menginvestasikan waktu dan dana sesuai kemampuan untuk belajar Forex Indonesia. Berikut ini adalah langkah-langkahnya!

Tips Belajar Forex Indonesia

Bagi para newbie yang ingin memperdalam pengetahuannya tentang forex, berikut ini tips yang mungkin bisa menjadi referensi.

Real-Time Chart Room

Sarana ini dapat memberikan edukasi forex serta kesempatan memonitor harga secara real-time. Namun kesulitannya adalah tidak mudah mendapatkan chart room yang ideal karena umumnya membutuhkan banyak waktu. Inilah sebabnya para trader full time jarang terlibat dalam grup demikian karena terlalu sibuk dengan kegiatannya yang lain. Beberapa yang bisa menjadi rekomendasi untuk Anda adalah Zulu Trade, Forex Factory, atau Trading View.

Forum online

Kesulitannya bergabung pada komunitas ini adalah kita tak dapat sungguh-sungguh mengetahui siapa yang sebenarnya sedang membagikan informasi atau materi. Karena itu kualitas setup trading atau strategi yang di share pada forum kebanyakan meragukan. Meski demikian peminat sistem edukasi tersebut cukup banyak karena tidak membebankan biaya dan Anda bisa mendapatkan berbagai indikator yang juga gratis.

Webinar

Inilah sistem belajar modern dimana Anda tak perlu menghadiri kelas secara fisik. Mentor webinar biasanya adalah praktisi atau trader professional yang terpercaya kompetensinya. Yang perlu dilakukan untuk mengikuti kelas ini adalah seperangkat PC atau laptop dimana Anda dapat saling berkomunikasi dengan mentor atau sesama siswa, meskipun sebetulnya ada beberapa aplikasi forex di HP android.

Buku

Ini adalah sarana belajar yang cocok untuk Anda yang lebih mudah memahami uraian dan perintah tertulis. Setiap kali lupa akan suatu hal Anda juga bisa langsung membuka buku untuk mendapatkan jawabannya. Saat ini semakin mudah mendapatkan buku tentang forex dalam bentuk digital yang mudah dibawa kemana-mana. Kesulitannya, bagi mereka yang kurang suka membaca, sistem belajar ini bisa sangat membosankan.

Blog dan medsos

Keunggulan sistem belajar ini adalah Anda bisa selalu update dengan informasi-informasi yang berhubungan dengan trading. Selain itu dengan mengikuti akun terpercaya tentang trading di Twitter Anda juga berkesempatan mendapat bocoran dari professional tentang prediksi atau analisa kondisi market terkini. Karena banyaknya informasi yang beredar lewat medsos atau blog, Anda mungkin kesulitan mencari data yang sesuai dengan kebutuhan.

Nah, demikianlah beberapa sarana yang bisa menjadi alternatif untuk belajar forex. Sekarang saatnya Anda memilih broker penyedia platform trading untuk memulai transaksi pada pasar forex. Berikut informasinya.

Keuntungan Memilih Perusahaan Broker Forex Indonesia

Saat ini sudah semakin banyak perusahaan broker didirikan mengingat minat masyarakat akan bisnis ini juga semakin meningkat. Anda bisa memilih perusahaan broker local atau mancanegara sesuai karakter trading Anda. Yang pasti pilihlah broker terpercaya yang telah teregulasi atau mengantongi perizinan dari badan pengawas keuangan yang berwenang. Di Indonesia ada Bappebti (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi) yang berperan sebagai pengawas perusahaan-perusahaan investasi semacam broker ini.

Apa Itu Bappepti?

BAPPEPTI adalah kependekan dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditas yang menjadi pembantu Kementerian Perdagangan RI dalam mempertanggung jawabkan pada Menteri Perdagangan RI. Jika menilik tugasnya, Bappepti adalah sebuah badan yang memantau sertaa mengaawasi perdagangan berjangka yang ada di Indonesia. Ini termasuk kripto, emas berjangka, dan forex.

Berikut ini daftar broker forex local yang telah terdaftar pada situs Bappebti dan bisa menjadi rekomendasi bagi Anda karena telah terjamin legalitas dan perizinannya.

• PT Global Kapital Investama Berjangka

Perusahaan ini dikenal dengan nama GKInvest yang berkantor pusat di Jakarta. Selain telah teregulasi Bappebbti, GKInvest juga terdaftar sebagai anggota bursa Indonesian Commodity and Derivative Exchange dan Jakarta Future Exchange. Selain forex perusahaan ini juga menyediakan beragam instrument investasi yaitu indeks saham, minyak, dan investasi emas. Untuk para kliennya perusahaan bahkan menyediakan fasilitas edukasi gratis untuk menjadi trader professional.

• PT Asia Trade Point Futures

Jika modal Anda terbatas, inilah broker forex yang disarankan sebagai mitra Anda. Ini karena pilihan deposit yang disediakan bernilai kecil, yaitu 10 juta. Sama seperti GKInvest, broker forex retail ini juga menawarkan edukasi gratis yang tentu sangat bermanfaat bagi trader newbie.

PT Monex Investindo Futures

Fasilitas yang menjadi unggulan perusahaan ini adalah fitur spread mulai dari nol. Dengan begitu artinya Anda berpeluang mendapat profit optimal walaupun dengan nilai spread yang minim. Tersedia pula akun demo untuk Anda yang ingin mempertajam kemampuan analisa pada pasar forex.

• PT Askap Futures

Fitur Social Trade menjadi andalan PT Askap Futures dalam menawarkan layanannya. Fitur ini memberi kesempatan trader pemula untuk mempelajari sepak terjang para professional. Untuk deposit Anda cukup mengeluarkan dana 5 juta yang merupakan deposit minimal.

• PT Valbury Asia Futures

Penyedia jasa ini sudah dua dekade berkecimpung dalam bidang investasi forex. Tak heran perusahaan ini juga memiliki jaringan yang luas, termasuk cabang-cabangnya yang tersebar di seluruh tanah air, yaitu di Pulau Kalimantan, Jawa, dan Sumatera.

• PT Trijaya Pratama Futures

Perusahaan pialang berjangka ini beberapa kali telah meraih award untuk berbagai kategori layanan jasa broker. Menjadi mitra perusahaan ini Anda akan dimanjakan dengan fitur autochartist-nya yang memudahkan dalam memonitor pergerakan valuta asing.

Mengapa Memilih Broker Forex Indonesia?

Ada beberapa kelebihan menggunakan layanan broker forex local dibandingkan broker mancanegara.

Pertama, perusahaan mudah dijangkau sehingga kapan pun Anda bisa mengunjungi kantor cabang atau pusatnya di kota Anda. Tentu saja aktivitas trading serta komunikasi harian dengan broker tetap dilakukan secara online.

Kedua, broker local tentu dalam layanannya menggunakan Bahasa Indonesia dan hal ini pasti memudahkan trader yang tak pandai berbahasa asing. Dengan begitu Anda tak akan mengalami kesulitan saat berkomunikasi atau hendak bertransaksi dengan layanan pelanggan.

Broker yang kantor pusatnya di Indonesia tentu lebih unggul terkait penarikan dana dan deposit. Bayangkan dengan broker asing yang umumnya menggunakan sistem pembayaran yang mungkin cukup rumit untuk beberapa orang terkait deposit dan penarikan keuntungan. Lagi pula durasi penarikan dana tak memerlukan waktu yang terlalu lama jika melalui bank local terkemuka. Maksimal Anda membutuhkan waktu 24 jam untuk kebutuhan tersebut, sementara pada broker mancanegara bisa sampai hitungan hari.

Memilih broker yang tepat bisa menjadi langkah awal untuk meraih kesuksesan dalam bisnis online trading forex. Memilih broker teregulasi akan menjamin keamanan dana Anda karena seluruh aktivitas bisnisnya berada di bawah pengawasan lembaga regulator. Selain itu broker terkait juga harus menerapkan standar tertentu yang ditetapkan oleh lembaga pengawas keuangan tersebut dalam menjalankan bisnis investasi.

Ini misalnya kebijakan perusahaan dalam mengelola dana klien yang harus menggunakan sistem dana terpisah atau segregated account. Artinya dana klien dan perusahaan berada pada rekening yang berbeda untuk menutup peluang penggelapan. Nah, semoga informasi tentang Forex Indonesia ini bermanfaat untuk Anda.

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

free website stats program Trading dengan Broker Forex Indonesia flagcounter