Rekomendasi Laptop Spek Tinggi Harga 3 Jutaan Dan Cara Memilihnya

Rekomendasi Laptop Spek Tinggi Harga 3 Jutaan Dan Cara Memilihnya

Laptop merupakan perangkat keras yang memang saat ini memiliki banyak fungsi, penggunanya pun dari berbagai kalangan dengan tujuan yang berbeda-beda. Oleh sebab itulah laptop terus diproduksi dengan ragam pilihan harga dan spesifikasi. Untuk mendapatkan laptop spek tinggi harga 3 jutaan kamu harus pintar memilih, sebab umumnya laptop diharga kisaran 3 jutaan tergolong laptop dengan spek standar.

Jika hanya sebatas untuk keperluang mengetik dan browsing tentu kamu tidak membutuhkan laptop dengan spek tinggi, namun tak ada salahnya jika coba mencari laptop terbaik dengan harga 3 jutaan, setidaknya laptop tersebut bisa digunakan juga untuk edit video dan bermain game ringan. Nah untuk mendapatkan laptop terbaik yang sesuai dengan harapakan, sebaiknya kamu perhatikan terlebih dahulu tentang beberapa tips memilih laptop seperti berikut ini.

Laptop Spek Tinggi Harga 3 Jutaan

4 Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Laptop

Ada banyak merek dan sari laptop yang dijual di pasaran, hal ini tentu membuat kamu semakin bingung menentukan pilihan laptop mana yang akan kamu beli. Untuk itu berikut ialah beberapa pertimbangan yang perlu kamu perhatikan sebelum membeli laptop baru.

  • Kapasitas ruang penyimpanan

Saat ini ada dua jenis media penyimpanan yang digunakan yakni Harddisk dan SSD, keduanya tentu memiliki banyak perbedaan. Meskipun SSD berkapasitas lebih kecil namun biasanya dibandrol dengan harga yang jauh lebih mahal dibandingkan dengan Harddisk.

SSD merupakan teknologi terbaru dengan kemampuan membaca atau bouthing yang lebih cepat, cocok untuk kamu yang membutuhkan mobilitas tinggi. Sedangkan untuk ruang penyimpanan yang besar hingga 2 TB kamu bisa memilih harddisk. Namun pada kenyataanya memang lebih banyak orang yang memilih SSD dibandingkan Harddisk. Besarnya RAM yang disematkan pada sebuah laptop juga harus kamu pertembangkan, minimal RAM tersebut sudah berkapasitas 4GB.

  • Kapasitas baterai

Ini juga merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk kamu perhatikan sebelum membeli laptop baru. Memilih kapasitas atau daya baterai yang tinggi tentu menjadi pilihan yang utama, mengingat penggunaan laptop lebih sering digunakan di luar ruangan. Umunya laptop dibekali dengan baterai yang bisa digunakan antara 6 hingga 8 jam.

Selain itu kamu juga perlu memperhatikan sistem charging yang digunakan. Sudah banyak laptop terbaru yang dibekali dengan teknologi fast charging, sehingga untuk pengisian baterai laptop hingga terisi penuh kamu tidak membutuhkan waktu yang lama.

  • Prosesor yang digunakan

Umumnya sebuah laptop dibekali dengan prosese intel atau AMD, kedua jenis proses ini sangat mempengarui kinerja laptop itu sendiri. Dibandingkan dengan AMD intel dianggap memiliki perfoma yang labih baik. Intel sendiri memiliki beberapa seri seperti Intel Core i5 atau Core i7, tentu dari kedua seri tersebut memiliki performa dan harga yang berbeda.

  • Keyboard

Menggunakan laptop tentu tak bisa lepas dari keyboard, maka memilih keyboard yang enak dan nyaman digunakan menjadi hal yang sangat penting. Dengan demikian pekerjaan akan terasa lebih mudah dan cepat diselesaikan.

Yang perlu diperhatikan saat memilih keyboard ialah jarak antar tombol dan karet yang digunakan. Selain itu kamu juga perlu memastikan bahwa seluruh tombol yang terdapat pada keyboard bisa berfungsi dengan baik. Untuk mendukung penggunaan laptop diruangan yang minim pencahayaan, kamu bisa memilih keyboard yang sudah dibekali dengan teknologi backlit.

Rakomendasi Laptop Spek Tinggi Harga 3 Jutaan

Dengan anggaran dana yang terbatas tentu tak bisa berharap bisa memiliki laptop spek tinggi seperti laptop gaming atau khusus editing. Namun setidaknya beberapa rekomendasi ini ialah pilihan laptop terbaik dengan spek tinggi dikisaran harga 3 jutaan.

Asus A409MA-BV111T N4000

Lama hadir di Indonesia menjadikan laptop dari ini Asus memiliki banyak peminat dan mampu bersaing dengan merek laptop lain. Diharga 3 jutaan dengan spesifikasi yang cukup lumayan ada Asus A409MA-BV111T N4000. Laptop ini sudah dibekali dengan RAM yang cukup standar yakni 4 GB, dan menggunakan HDD 1TB. Yang menarik, meskipun dibandrol dengan harga yang tidak begitu mahal namun laptop ini juga sudah menggunakan sistem keamanan fingerprint. Soal baterai juga tergolong masih tergolong cukup sehingga kamu tak perlu khawatir.

Nama ProdukAsus
Cek Promo & DiskonTokopedia Bukalapak Lazada Blibli Shopee

HP 14s-CF1046TU N4205U

Ini juga merupakan salah satu brand laptop yang cukup populer di Indonesia, desainnya yang stylish menjadikan laptop dari HP banyak digemari oleh anak-anak muda. Seperti HP 14s-CF1046TU N4205U yang memiliki body dan bezel tipis sehingga terlihat seperti laptop premium. Bukan hanya soal tampilan, laptop dengan harga kisaran 3 juta ini juga dibekali spesifikasi yang lumayan. Selain menggunakan RAM 4 GB dan Memori 1 TB juga terdapat slot untuk SSD. Bahkan di seri lain yang harganya tak terpaut jauh dengan seri ini laptop dari HP sudah ada yang dibekali dengan fitur blacklit pada keyboardnya.

Nama ProdukHp 14s
Cek Promo & DiskonTokopedia Bukalapak Lazada Blibli Shopee

Lenovo IdeaPad D330

Lenovo IdeaPad D330 merupakan laptop multifungsi yang bisa digunakan layaknya tablet, cocok untuk kamu yang memiliki mobilitas tinggi dan hobi menonton video sembari rebahan. Laptop yang satu ini tergolong sangat luar biasa, selain bisa digunakan layaknya tablet laptop ini juga memiliki keunggulan dari sisi kapasitas baterai yang cukup tinggi. Soal ruang penyimpanan Lenovo IdeaPad D330 juga sudah tidak menggunakan HDD, dan dibekali dengan RAM 4 GB.

Nama ProdukLenovo
Cek Promo & DiskonTokopedia Bukalapak Lazada Blibli Shopee

Axioo MyBook 14 Lite 4GB

Bagi kamu yang memiliki keterbasatasan dana namun sangat membutuhkan laptop untuk keperluan ringan, Axioo MyBook 14 Lite 4GB merupakan pilihan yang tepat. Dibandrol dengan harga kurang dari 3 juta kamu sudah bisa memiliki laptop ini. Namun sayangnya meskipun sudah tidak menggunakan HDD, Axioo MyBook 14 Lite 4GB hanya dibekali dengan 64 GB eMMC sehingga sangat terbatas jika kamu ingin menyimpan file dengan ukuran besar. Namun tak perlu khawatir, sebab kamu masih bisa mengupgrad dengan mudah kapasitas ruang penyimpanan tersebut.

Nama ProdukAxioo
Cek Promo & DiskonTokopedia Bukalapak Lazada Blibli Shopee

Lenovo IdeaPad Slim 1 SSD

Dari segi nama tentu kamu sudah bisa menebak jika laptop ini memiliki bodi dengan ukuran ketebalan yang sangat tipis. Lenovo IdeaPad Slim 1 SSD juga memiliki bobot yang ringan sehingga sangat nyaman untuk dibawa kema saja, meski dengan jangka waktu yang cukup lama. Ada banyak kelebihan di laptop yang satu ini, salah satunya ialah meskipun dibandrol dengan harga 3 juta namun Lenovo IdeaPad Slim 1 SSD sudah dibekali dengan ruang penyimpanan SSD 256 GB dan RAM 4 GB. Sangat cocok untuk para pelajar atau pekerja yang membutuhkan editing foto atau video ringan.

Nama ProdukLenovo
Cek Promo & DiskonTokopedia Bukalapak Lazada Blibli Shopee

Nah itulah beberapa cara atau tips memilih laptop baru dan rekomendasi laptop spek tinggi harga 3 jutaan yang bisa kamu miliki. Selain merek laptop di atas tentu masih ada banyak laptop yang dibandrol dengan harga 3 jutaan, namun setidaknya itulah yang paling diminati dan banyak direkomendasikan oleh orang lain.

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

free website stats program Rekomendasi Laptop Spek Tinggi Harga 3 Jutaan Dan Cara Memilihnya flagcounter