Nokia baru saja mengumumkan produk baru berupa ponsel lipat. Walaupun ponsel lipat yang diluncurkan oleh Nokia ini belum begitu canggih, namun bentuknya yang unik menjadi daya tarik tersendiri.
Ponsel Nokia 2660 flip ini diklaim mempunyai harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan Samsung Galaxy Z Flip 5. Sontak saja, hal ini mampu mengundang rasa penasaran publik terkait penampakan Nokia 2660 Flip. el ini berasal dari material berkualitas. Dedai
Ponsel ini menawarkan dua pilihan warna yaitu pink dan hijau. Bahan dasar pembuatan ponsel ini berasal dari material berkualitas. Desain Nokia 2660 Flip mengandalkan clamshell nya sehingga sangat kokoh dan kuat. Desain tersebut juga memudahkan pengguna untuk membuka tutup ponsel lipat Nokia 2660 Flip. Ukuran layar Nokia 2660 Flip juga sangat minimalis sehingga terkesan sangat mini.
Layar ponsel lipat milik Nokia ini memiliki ukuran sekitar 1,77 inci dengan mengusung panel QVGA. Pada bagian bawah, ponsel lipat ini menawarkan berbagai macam tombol fisik. Tombol tersebut bisa digunakan sesuai fungsinya. Selain memiliki bentuk yang mini, ponsel ini memiliki bobot tidak kalahringan. Kabarnya, ponsel ini memiliki bobot hanya sekitar 123 gram saja.
Bobot yang sangat ringan ini membuat pengguna bisa membawa Nokia 2660 Flip kemana saja. Kapasitas baterai ponsel ini hanya sekitar 1.450 mAh. Baterai tersebut bisa awet hingga 20 jam untuk penggunaan ringan seperti melakukan panggilan suara atau telepon. Pengguna juga bisa mengatur volume pada ponsel ini untuk meningkatkan kejernihan suara.
RAM pada ponsel ini mencapai 48 MB. Sementara penyimpanan internal pada ponsel hanya sekitar 128 MB. Namun, pengguna bisa menambah penyimpanan menggunakan microSD. Harga ponsel ini hanya sekitar Rp 871.000.00.